Selasa, 01 Maret 2016

Biodata William Anthony Parker

Nama Lengkap : William Anthony Parker
Alias : Tony Parker
Profesi : Olahragawan
Agama : Katolik
Tempat Lahir : Bruges, Belgia
Tanggal Lahir : Senin, 17 Mei 1982
Zodiac : Taurus
Hobby : Sepakbola | Tenis | Surfing di internet | Pesta bersama teman-teman
Warga Negara : Perancis

Ayah : Tony Parker Sr.
Ibu : Pamela Firestone
Saudara : Terence, Pierre
Istri : Eva Longoria
BIOGRAFI
Tony Parker yang lahir dengan nama William Anthony Parker adalah seorang pemain basket asal Perancis. Ia dilahirkan di Belgia, namun besar di Perancis bersama kedua orang tua dan dua saudara laki-lakinya. Ayah Tony, Tony Parker Sr., adalah seorang pemain basket berdarah Afro-Amerika ketika masih menempuh kuliah di Loyola University Chigago. Sementara ibunya, Pamela Firestone, adalah seorang mantan model asal Belanda yang setelah bercerai dengan ayah Tony beralih menjadi dokter naturopath. Dua adik laki-laki Tony, Terence dan Pierre juga tengah aktif bermain basket.

Pada awalnya, Tony lebih tertarik dengan sepak bola daripada basket. Akan tetapi setelah melihat aksi Michael Jordan, Tony memutuskan untuk lebih akif di dunia basket. Ia sempat bermain basket untuk sekolah olahraga, National Institute for Sports and Physical Education di Paris, sebelum akhirnya ditarik sebagai pemain profesional tim Paris Basket Racing di tahun 1999.

Point guard dengan jersey nomor 9 ini kemudian pindah ke tim San Antonio Spurs di musim 2001 sampai sekarang. Sepanjang kariernya bergabung bersama San Antonio Spurs, Tony telah membawa timnya menjuarai laga NBA di 3 musim (2003, 2005, 2007). Di musim 2007, Tony bahkan mampu merebut gelar Most Valuable Player dalam NBA Finals.

Tony sempat menikah dengan aktris Amerika, Eva Longoria, yang dikenal lewat drama seri Desperate Housewives yang dibintanginya. Tony dan Eva menikah di sebuah gereja pada tahun 2007. Akan tetapi pernikahan mereka kandas di akhir 2010 dan resmi bercerai pada Januari 2011. Eva menggugat cerai Tony karena ia menganggap bahwa selama ini Tony selalu berselingkuh di belakangnya.

Di luar basket, Tony merupakan penggemar musik rap. Ia telah mengeluarkan sebuah album lagu rap berbahasa Perancis di tahun 2007. Tony juga berteman baik dengan pemain sepak bola, Thierry Henry. Thierry bahkan sering terlihat selalu menonton pertandingan NBA yang diikuti oleh Tony.
PENGHARGAAN
Menjadi MVP FIBA Europe Under-18 Championship (2000)
Menjadi NBA All-Rookie First Team (2002)
Tiga kali menjuarai NBA (2003, 2005, 2007)
Medali perunggu European Championships (2005)
Menjadi MVP NBA Finals (2007)
Menjadi European Player of the Year: Euroscar (2007)
Tiga kali mengikuti NBA All-Star (2006–2007, 2009)
Menjadi All-NBA Third Team (2009)
Medali perak European Championships (2011)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar